Konsumenlistrik.com | Mobil listrik Hyundai Ioniq 5 akan diperlihatkan kepada masyarakat Indonesia pada hari Kamis, 31 Maret 2022 mendatang.
Dilansir dari Oto.com, informasi ini berdasarkan undangan resmi yang sampai di meja Oto.com.
Baca Juga:
Kasus Bocah 3 Tahun Terlindas Mobil di Ciputat Naik Penyidikan
Rencananya Ioniq 5 akan hadir di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022 di JIExpo Kemayoran, minggu depan.
Belum ada informasi tambahan mengenai harga serta varian yang ditawarkan. Namun kehadiran Ioniq 5 akan menjadi model kendaraan listrik murni ketiga Hyundai setelah Kona dan Ioniq EV.
Beberapa informasi yang sudah diketahui salah satunya perkiraan harga mobil listrik ini.
Baca Juga:
Terparkir Bertahun-tahun, KPK Klaim Temukan Mobil Harun Masiku
Berdasarkan informasi NJKB Samsat DKI Jakarta, Ioniq 5 ditawarkan dalam dua varian yakni 2WD AT dan AWD.
Model AWD memiliki NJKB Rp473 juta. Model 2WD lebih murah yakni Rp450 juta. Harga NJKB ini masih lebih murah dari Kona EV yang disebutkan sebesar Rp488 juta. Kona EV sendiri dijual on the road di harga Rp 734.9 juta.
Kemungkinan Ioniq 5 akan ditawarkan di bawah harga on the road Kona EV yakni sekitar Rp 500 jutaan.