“Jika praktik ini bisa kita hindari, maka sangat besar manfaat yang diperoleh oleh instansi terkait dan juga negara,” imbuh Octavianus.
“Mulai dari keuntungan materi, hingga dari segi lingkungan kerja yang sehat karena terbebas dari korupsi,” tambahnya.
Baca Juga:
Urgensi Krisis Iklim, ALPERKLINAS Apresiasi Keseriusan Pemerintah Wujudkan Transisi Energi Bersih
Sebagai bentuk komitmen untuk menerapkan SMAP dengan sebaik-baiknya, seluruh tamu undangan pun menandatangani pakta Integritas di akhir acara. Di sisi lain, pakta ini juga telah ditandatangani oleh Manajemen di level PLN Pusat hingga seluruh unit, termasuk PLN UIP JBB.
PLN UIP JBB juga telah menerima sertifikat SMAP di tahun 2021 lalu. “Artinya kami sudah terverifikasi telah mengimplementasikannya. Kami berharap dalam pelaksanaan pekerjaan, kita bisa terus menjaga integritas sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan,” ujarnya. [tum]