"Seleksi ini demi menjaga kualitas program dan Gerilya merupakan salah satu dari 150 yang layak menjalankan program MSIB Kampus Merdeka. Apalagi kami lihat sejak awal ini Gerilya telah memberikan pembelajaran yang runtut dari awal hingga akhir bagaimana membangun energi lewat panel surya," tegasnya.
Program Gerilya Batch II sendiri mendapat antusiasme luar biasa dari mahasiswa di seluruh perguruan tinggi Indonesia. Kendati hanya dibuka dalam satu pekan, tercatat sebanyak 1228 peserta yang mendafatar, lolos administrasi 700 peserta, lolos tes interview 120 peserta, dan lolos tahap akhir sebanyak 57 peserta. [tum]