Pertamina menyadari untuk melayani pasar kendaraan roda dua, termasuk pengendara transportasi daring yang harus dipenuhi adalah kemudahan dan kecepatan.
Saat ini, layanan swapping station percontohan dengan solusi penggantian baterai pertama kali akan digunakan oleh 500 armada Gojek yang menggunakan motor listrik.
Baca Juga:
Layanan SuperSUN PLN, Inovasi Listrik Bersih 24 Jam, Dukung Kemajuan Masyarakat Kepulauan di Sulawesi Selatan
Layanan ini baru berada di tujuh titik SPBU GES di Jakarta Selatan, yakni SPBU MT Haryono, SPBU Kuningan, SPBU Kemang, SPBU Gandaria City, SPBU Fatmawati, SPBU Permata Hijau, dan SPBU Pondok Indah.
Pertamina berkomitmen layanan swapping station juga dapat dimanfaatkan seluasnya oleh masyarakat umum. [tum]