KonsumenListrik.WAHANANEWS.CO - Komitmen PLN dalam menjaga keandalan pasokan listrik kembali dibuktikan melalui suksesnya pelaksanaan kegiatan GKONS yang digelar pada Kamis, (16/10/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari strategi pemeliharaan terpadu yang dirancang untuk memperkuat infrastruktur jaringan dan meminimalkan potensi gangguan pada sistem distribusi.
Baca Juga:
PLN Tasikmalaya dan Universitas Siliwangi Kolaborasi Hadirkan Energi untuk Ilmu dan Pengabdian
Berlokasi di Penyulang Krisan, kegiatan ini melibatkan sinergi lintas unit. Seluruh bagian Jaringan UP3 Bekasi bersama tim teknik dari ULP Prima Bekasi, ULP Bekasi Kota, ULP Medan Satria, dan ULP Bantar Gebang turut ambil bagian.
Dengan mengerahkan 12 regu kerja dan sekitar 60 personel, seluruh rangkaian pekerjaan berhasil diselesaikan dalam satu hari dengan tetap mengedepankan keselamatan dan kualitas kerja.
Baca Juga:
PLN Tasikmalaya dan Universitas Siliwangi Kolaborasi Hadirkan Energi untuk Ilmu dan Pengabdian
Fokus utama kegiatan ini terbagi dalam beberapa sasaran penting:
- Pemeliharaan Kubikel = 12 Gardu
- Pemasangan Bushing = 2 Gardu
- Pemasangan Protective Slevee = 34 titik
- Penggantian bending wire >< Top ties = 22 titik
- Penggantian isolator flash over = 6 buah
- Perbaikan hotspot hsl tier 2 = 4 titik
Manager PLN UP3 Bekasi, Firman Sadikin, menyampaikan bahwa melalui kegiatan ini, PLN tidak hanya melakukan perawatan teknis, tetapi juga menunjukkan semangat kolaboratif dan pelayanan terbaik kepada pelanggan.