Konsumenlistrik.com | PT PLN (Persero) sebagai mitra pembinaan atlet bola voli Nasional menyambut baik mulai bergulirnya kejuaraan voli remaja antar klub se-Sulawesi Utara, PLN Mobile Bright Jos Elektrik 2022.
Kompetisi dibuka oleh Kapolda Sulawesi Utara selaku Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Sulawesi Utara, Irjen. Pol. Drs. Mulyatno, S.H., M.M. pada Jumat, 22 April 2022.
Baca Juga:
ALPERKLINAS Imbau Konsumen Percayakan Perbaikan dan Pemasangan Instalasi Listrik pada Ahlinya
Mulyatno dalam sambutannya berharap kompetisi ini dapat menghasilkan talenta unggul olahraga bola voli yang akan membanggakan bagi Sulawesi Utara.
“Di umur para peserta yang masih muda belia namun memiliki potensi luar biasa ini tentunya dapat membuat cabang olahraga voli lebih baik ke depannya,” lanjut Mulyatno.
Dia pun mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bersinergi mulai dari para pengurus PBVSI Sulawesi Utara, Panitia, Para Atlet, hingga Sponsor PLN Unit Induk Wilayah Suluttenggo sehingga kejuaraan bergengsi ini dapat terlaksana.
Baca Juga:
Energi Hijau Jadi Primadona, PLN Siapkan Solusi untuk Klien Raksasa Dunia
Menurutnya, sinergi dalam terselenggaranya kejuaraan ini membawa harapan bagi peningkatan prestasi olahraga voli di masa depan.
“Hari ini kami akan memulai kejuaraan voli remaja antar klub se-Sulawesi Utara ini. Semoga dapat memberi harapan bagi para penggemar bola voli Tanah Air khususnya di Sulawesi Utara,” ujar Mulyatno.
PLN Mobile Bright Jos Elektrik 2022 diharapkan dapat mengasah kemampuan para atlet muda untuk menjadi modal dalam menoreh prestasi di kancah nasional hingga global. Pertandingan dibuka oleh laga perdana Bright Elektrik PLN menghadapi tim Mapalus Volley Ball Club.