“Kolaborasi seperti ini harus diperluas. Ke depan, kami di ALPERKLINAS siap mendukung melalui edukasi dan kampanye publik agar perilaku ramah lingkungan menjadi kebiasaan,” tuturnya.
Tohom yang juga Peraih Rekor MURI dalam Bidang Seminar Terbanyak ini menambahkan bahwa peran konsumen listrik kini tidak hanya sebatas pengguna energi, tetapi juga agen perubahan dalam menjaga keberlanjutan bumi.
Baca Juga:
Indonesia Peringkat 2 Sampah Plastik Dunia, MARTABAT Prabowo-Gibran Dorong 3 Raksasa Penyumbang Sampah Jadi Penggerak Energi Listrik
Ia menilai, dengan semakin banyaknya inisiatif hijau dari PLN, publik akan lebih percaya bahwa sektor energi bisa menjadi motor perubahan positif.
“Ketika perusahaan sebesar PLN bisa memberi teladan dalam pengelolaan lingkungan, maka industri lain seharusnya juga bisa. Kita tidak boleh hanya menunggu perubahan, tetapi ikut menggerakkannya,” ujar Tohom, menutup pernyataannya.
Sebelumnya, Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq juga menyampaikan apresiasi serupa.
Baca Juga:
MARTABAT Prabowo-Gibran Desak BUMN dan Perusahaan Swasta Sisihkan CSR untuk Pengolahan Sampah
Ia menyebut langkah PLN sebagai contoh nyata transformasi korporasi menuju bisnis berkelanjutan.
“Mengubah paradigma bisnis menjadi berbasis lingkungan adalah langkah luar biasa yang harus menjadi teladan bagi semua pihak,” kata Hanif.
Hanif menegaskan bahwa Sungai Ciliwung memiliki peran vital bagi masyarakat dari Bogor hingga Jakarta. Karena itu, ia mengajak semua elemen masyarakat untuk terus berkolaborasi agar kondisi sungai kembali pulih dan lestari.