“Ini adalah global problem, global climate change. Emisi karbon Indonesia dan Eropa sama dampaknya. Ini global challenge. Untuk itu, kita menghadapi ini dengan global solution,” kata Dirut PLN.
Tidak hanya dengan perusahaan asal Prancis, PLN pada sela-sela acara seminar di Nusa Dua, Kamis, juga menandatangani MoU dengan China Renewable Energy Engineering Institute (CREEI).
Baca Juga:
Era Energi Terbarukan, ALPERKLINAS: Transisi Energi Harus Didukung Semua Pihak
Kerja sama PLN dan CREEI terkait dukungan teknis untuk teknologi rendah karbon dan proteksi terhadap lingkungan.
Kemudian, PLN juga meneken MoU dengan Badan Kerja Sama Internasional Jepang (JICA) dan Kyudenco Corporation terkait riset bersama (joint study) pemanfaatan energi terbarukan untuk pasokan listrik 100 persen di daerah-daerah terpencil (remote area). [jat]